Connect with us

Peristiwa

Truk Rombongan Rambu Solo’ Terbalik, Penumpang Dilarikan ke Rumah Sakit

Published

on

TODAY, MAKALE – Sebuah truk mengalami kecelakaan di Poros Makale-Rantepao, tepatnya kelurahan Lemo, Kecamatan Makale Utara Rantelemo, Tana Toraja, Rabu, 4 Januari 2023.
Informasi diperoleh, truk yang mengangkut sejumlah warga dan beberapa ekor babi ini hendak ke upacara Rambu Solo’.
Namun, nahas truk yang bergerak dari arah Makale menuju Rantepao
terbalik saat mendahului kendaran di depannya. Diduga Sopir kehilangan kendali.
“Kejadiannya sekira pukul 11.00 Wita. Truk dari arah Makale, kehilangan kendali saat mau lambung mobil sampai terbalik. Seluruh penumpang dan sopir dibawa ke RSUD Lakipadada,” kata Febi salah seorang warga.
Akibat peristiwa ini sejumlah penumpang menderita luka luka. Dengan bantuan warga setempat korban langsung dilarikan ke rumah sakit Lakipadada.
Saat ini, truk yang terbalik dengan nomor polisi DD 8693 KD telah diamankan oleh Satlantas Polres Tana Toraja. Kondisi truk pecah kaca depan dan ringsek bagian pintu.
Sedangkan penumpang masih mendapat perawatan intensif di RSUD Lakipadada.
Sementara itu, Kasat Lantas Polres Tana Toraja AKP Adnan Leppang yang ditemui di pos lantas Makale terkesan enggan memberi keterangan terkait peristiwa tersebut.
(Devid)
Advertisement
4 Comments

4 Comments

  1. Bum Bollywood

    February 7, 2023 at 3:19 pm

    hlo sir i think is the best i know

  2. Filmywiki

    February 7, 2023 at 3:29 pm

    ho good to see you

  3. Hidden Wiki

    February 9, 2023 at 3:22 am

    The Hidden Wiki site contains content about using the internet safely. This is how you can learn to access the Internet anonymously.

  4. Ganobet

    February 15, 2023 at 7:53 pm

    Ganobet giriş adresi vermiş oldukları hizmetlerinde odaklarını tamamen kullanıcıların çıkarları uğruna yapmaktadır. Sen de Ganobet’e gelerek kaliteli bahis deneyimini yaşa!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Trending