TODAY, TANA TORAJA — Tim Penggerak pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Tana Toraja tak henti melakukan terobosan dan bersinergi mendukung program pemkab Tana Toraja. Kali ini memberdayakan para pelaku UMKM melalui kantin PKK yang digagas.
Kantin PKK didirikan di taman PKK Tana Toraja, lokasinya strategis berdekatan dengan plaza kolam Makale. Tempatnya asri dan adem untuk bersantai.
Bupati Tana Toraja Zadrak Tombeg mengatakan TP-PKK sebagai penggagas kantin ini telah berkontribusi untuk daerah dalam mendorong peningkatan ekonomi.
Pengurus TP-PKK terus bergerak dengan terobosan baru dalam mendorong peningkatan ekonomi di daerah kita, Tana Toraja.
“Kantin PKK ini juga bisa menjadi percontohan bagi pelaku UMKM lainnya. Sinergi antara PKK dan Pemda Tana Toraja ini akan kita dorong terus,” ungkap bupati saat melaunching kantin PKK Tana Toraja, Sabtu (5/4/2025) sore.
Saat ini kantin PKK diisi oleh 10 tenan yang menjual makanan dan minuman. Beroperasi setiap hari, mulai pukul 06.00 sampai pukul 20.00 .
Ketua TP PKK Tana Toraja, Erni Yetti Riman menuturkan beberapa tenan kata di si oleh kaum milenial Tana Toraja. Memanjakan pengunjung di kantin PKK juga tersedia pembayaran non tunai atau qris.
“Jadi kita ingin mendorong program peningkatan ekonomi, khususnya pemberdayaan pelaku-pelaku UMKM di Tana Toraja,” pungkas Erni penuh harap.($)
Komentar