Hukum & Kriminal
Polisi Bentuk Tim Khusus Ungkap Kasus Penemuan Mayat Bayi Tanpa Kepala di Mengkendek

TODAY, MAKALE – Kasus penemuan mayat bayi laki laki tanpa kepala di Kelurahan Rantekalua, Kecamatan Mengkendek, Tana Toraja, Selasa (5/4) belum terungkap.
Siapa orang tua atau pelaku pembuang bayi dengan ari ari masih menempel hingga saat ini masih menjadi misteri.
Pihak kepolisian bekerja ekstra berupaya mengungkap kasus tersebut melalui serangkaian penyelidikan dengan membentuk tim khusus.
“Kita membentuk tim menyelidiki kasus ini,” kata Kasat Reskrim Polres Tana Toraja, AKP S. Ahmad di Mapolres Tana Toraja, Senin (4/4) siang.
Selain itu, polisi ini juga masih berupaya mencari potongan tubuh bayi yang diduga tak jauh dari lokasi ditemukan pertama kali.
Pihak kepolisian menduga bayi malang itu hasil hubungan gelap, yang kemudian dibuang ke lokasi yang jauh dari pemukiman warga setelah dilahirkan.
Dalam penyelidikan, sejumlah saksi juga telah dimintai keterangan oleh Polisi terkait kasus tersebut.
“Tiga saksi sudah kita periksa. Intinya kita terus menyelidiki. Kita juga berkoordinasi dengan Dinas Sosial,” ungkap Ahmad.
Diketahui, kasus mayat bayi tanpa kepala pertama ditemukan oleh seorang Mahasiswa IAKN Toraja bernama Yosafat (19). Saat itu, ia sedang duduk di teras kosnya dan melihat ada tiga ekor anjing menggigit sesuatu mirip boneka di halaman kos.
Namun, setelah ia melihat lebih dekat ternyata potongan tubuh bayi. Yosafat kemudian memanggil teman kosnya lalu melapor ke Polsek Mengkendek.
Setelah melakukan olah TKP, mayat bayi kemudian dibawa ke RSUD Lakipadada untuk divisum. (Atjong)
-
Peristiwa9 hours ago
23 Warga Bonggakaradeng Keracunan Makanan
-
Hukum & Kriminal6 days ago
Empat dari Tujuh Pengeroyok Pedagang Ayam di Pasar Pagi Rantepao Ditangkap
-
Pemerintahan3 days ago
Staf Khusus Erick Tohir Kunjungi Toraja, Bupati Theofilus Minta Bantuan Kembangkan UMKM
-
Pemerintahan5 days ago
97 KK di Lembang Palipu Terima BLT Dana Desa
-
Pendidikan3 days ago
Gedung Perpustakaan dan Kearsipan Tana Toraja Senilai Rp 8,9 M Segera Diresmikan
-
Organisasi1 day ago
Begini Cara Persekutuan Pemuda IKT Jayawijaya Persatukan Anak Muda Toraja
-
Organisasi3 days ago
Gantikan Wabup Zadrak, Rudhy Andi Lolo Pimpin IDI Tana Toraja
-
Pemerintahan2 days ago
Theofilus Cek Persiapan Peresmian Gedung Perpustakaan dan Kearsipan Tana Toraja
sexy เครดิตฟรี
April 12, 2022 at 8:41 am
sexy เครดิตฟรี